Jumat, 29 Januari 2021

Mail Server

 Mail Server


Penggunaan e-mail merupakan sebuah kebutuhan yang tidak dapt dipisahkan dari manusia dalam sektor pekerjaan, bisnis, individu, maupun dunia usaha besar. Dengan semakin berkembangnya teknologi informasi, keberadaan Content Management System (CMS) yang dikhususkan untuk webmail juga makin beragam seperti Zimbra, RoundCube, dan Squirrelmail.

Pada dasarnya, mail server akan melayani para user dalam proses pengiriman dan penerimaan e-mail seperti halnya kantor pos. Selain berfungsi dalam mengirimkan e-mail, mail server juga bertugas untuk menerima e-mail menggunakan protokol POP/IMAP. Salah satu jenis aplikasi POP dan IMAP server yang sering digunakan adalah Courier dan Dovecot. Courier-IMAP merupakan peranti lunak yang digunakan untuk mengambil e-mail yang ada pada mail server. Terdapat perbedaan mendasar antara POP3 dengan mode IMAP. POP3 digunakan untuk pengambilan e-mail dengan cara menghilangkan e-mail yang ada di server, sedangkan pada mode IMAP justru berlaku sebaliknya.

A. Informasi Dasar Mail Server

Mail server merupakan suatu perangkat lunak yang mendistribusikan file atau informasi sebagai balasan atau respons atas permintaan yang dikirim melalui e-mail. Istilah ini juga sering digunakan untuk menunjukkan bitnet yang menyediakan layanan serupa ftp. Tak hanya itu, program ini juga dapat digunakan sebagai aplikasi install e-mail.

1. Pengertian Mail Server

Mail server adalah sebuah server atau layanan internet berbasis cloud computing yang digunakan untuk mengirim dan menerima e-mail dalam satu jaringan mail server yang sama. Mail server dapat mengumpulkan, mengolah, dan mengirim data-data serta informasi dalam bentuk e-mail atau surat elektronik dengan menggunakan domain e-mail khusus atau domain e-mail tersendiri. Mail server menggunakan dasar layanan client-server, di mana client dapat mengakses server e-mail melalui aplikasi. 2. Komponen Mail Server

Komponen mail server penting dimiliki oleh sebuah mail server agar dapat berfungsi maksimal dalam proses menerima dan mengirim e-mail dengan lancar. Pada dasarnya, mail server memiliki tiga aplikasi atau protokol utama, yaitu protokol SMTP (Simple Mail Transfer Protocol), POP3 (Post Office Protocol V3), dan IMAP SMTP, SMTP lebih banyak digunakan untuk menampung data serta mengirimkan e-mail ke alamat e-mail lain yang ingin dituju. Protokol POP3 dan protokol IMAP SMTP lebih banyak digunakan untuk memudahkan user dalam membaca dan mengakses e-mail secara remote.

Selain tiga protokol utama di atas, mail server juga memiliki beberapa hal yang penting sebagai komponen dasar pendukung serta pengoperasiannya. Beberapa komponen yang biasanya dimiliki oleh mail server ada tiga, yaitu MUA (Mail User Agent), MTA (Mail Transport Agent), dan MDA (Mail Delivery Agent).

a. MUA (Mail User Agent)

MUA (Mail User Agent) merupakan program yang digunakan oleh user untuk membaca dan membuat e-mail. Fungsi utama MUA adalah menerima e-mail dan mengirim balasan e-mail. Ada beberapa MUA yang juga dilengkapi dengan Multipurpose Internet Mail Extension (MIME), yaitu program yang digunakan untuk mengirimkan e-mail yang berisi file atau attachment-attachment tertentu.

b. MTA (Mail Transport Agent)

MTA (Mail Transport Agent) adalah salah satu komponen mail server yang bertugas untuk mengurus bagian program pengiriman e-mail. MTA akan melakukan fungsi-fungsi yang harus dilakukannya, yaitu menerima dan memproses

pesan-pesan e-mail yang masuk melalui berbagai macam jaringan, menentukan alamat tujuan sebagai bahan pertimbangan bagaimana cara mengirimkan sebuah pesan e-mail tersebut, serta menggunakan daftar Message distribusi untuk mengirimkan salinan pesan.

 

Gambar 9.1 Mail Transport Agent (MTA)

Sumber: http://my-tiny.net/logos/port587.jpg

C. MDA (Mail Delivery Agent)

MDA (Mail Delivery Agent)merupakan bagian program dari mail server yang bertugas sebagai agen pengiriman pesan e-mail. MDA memiliki dua komponen utama, yaitu sebuah database yang berisi saluran atau jaringan untuk mengirimkan pesan serta delivery agent yang bertugas untuk mengirimkan pesan e-mail sesuai dengan jaringan yang dipilih.


Link Absen :

https://docs.google.com/forms/d/e/1FAIpQLSdMQeASbkoxHdutPnmqoUnB3uYvuwhN3-p4-zO42zeBXF18mQ/viewform?usp=sf_link

 

0 komentar:

Posting Komentar